Drama Korea Bertema Sekolah yang Susah Untuk Dilupakan
Drama korea atau yang paling sering kita dengar dengan istilah drakor, kini sedang menarik perhatian banyak kalangan. Apalagi saat pandemi seperti sekarang membuat para penikmat drakor bertambah. Untuk menikmati waktu luang biasanya para pencinta drakor menghabiskan waktu dengan menonton drama baru atau mengulang drama yang sudah pernah ditonton. Banyak sekali nih genre drakor mulai dari tema kerajaan, politik, sekolah, sosial bahkan ada yang bertema pekerjaan. Drakor memang dikenal serial yang tidak bisa lepas dari adegan romantis yang bikin baper. Tapi ada juga drama korea yang susah sekali di lupakan karena ceritanya yang seru. Kali ini kita akan membahas drama korea bertema sekolah yang susah dilupakan!
1. School 2015 (Who are you?)
Drakor bertema sekaloh yang susah dilupakan yang pertama adalah, Who Are You? Atau yang biasa dikenal School 2015. Drama ini bercerita tentang saudara kembar yang terpisah. Kehidupan Lee Eun-bi di panti asuhan sedangkan Go Eun-byul, saudara kembar Eun-bi yang tinggal bersama seorang wanita yang mengadopsi dia. Karena bullying, Eun-bi memutuskan untuk mengakhiri hidupnya. nasib yang sangat berlawanan.
2. Class of Lies
Drama korea ini di adaptasi dari serial amerika berjudul Mr. Temporary. Class of Lies bercerita tentang pengacara bernama Kim Moon Hyeok (Yoon Kyung San) yang mendapat tugas untuk mengungkap kasus pembunuhan di sekolah elit. Tugas ini diberikan oleh pimpinan sekolah demi memperbaiki citra mereka di mata publik.
3. Extracurricullar
Drama korea yang ditanyangkan di Netflix ini menarik perhatian karena ceritanya yang menarik. Drama Extracurricular bercerita tentang seorang anak laki laki yang menimba ilmu di Sekolah Menengah Model bernama Oh Ji Soo (Kim Dong Hee). Ia telah melakukan tindak kejahatan, dan hasil tindak kejahatan tersebut ia gunakan untuk untuk membayar biaya kuliahnya.
4. Extraordinary You
Drama korea yang diangkat dari novel bergambar Webtoon, ini menari perhatian karena menghadirkan cerita yang unik dan juga para pemain yang fresh. Extraordinary You’ bercerita tentang Eun Dan Oh (Kim Hye Yoon), seorang gadis sekolah menengah yang menyadari bahwa dia adalah karakter dalam manhwa (komik Korea) dan melakukan yang terbaik untuk malawan nasibnya.
5. Playfull Kiss
Drama korea ini sangat populer dikalangan pencinta drakor di Indonesia nih, drama yang menceritakan seorang siswi terbodoh disekolah menyukai seorang siswa terpintar di sekolah. Hingga sebuah takdir membuat mereka bisa tinggal di satu rumah.
6. Boys Before Flower
Drama yang di bintangi oleh Lee Minho ini menjadi drama korea pertama yang sukses di Indonesia loh. Ceritanya sendiri bermula dari sosok Geum Jan Di (Koo Hye Sun), seorang gadis dari keluarga biasa pemilik usaha laundry. Saat Jan Di mengantarkan laundry, ia mendapati seorang siswa SMA hendak bunuh diri dan Jan Di pun mencegahnya. Siswa tadi adalah murid SMA Shin Hwa yang stres karena sering di-bully oleh anggota F4.
7. The Heirs
Drama korea yang dibintangi Lee Minho dan Park Shinhye ini sukses membuat baper para pencinta drakor. The Heirs bercerita tentang seorang gadis malang bernama Cha Eun Sang. Ia adalah anak berbakti dan pekerja keras. Sepulang sekolah, ia mengambil beberapa pekerjaan paruh waktu untuk membantu ibunya membayar hutang. Dia seorang yatim dengan ibu yang tidak bisa berbicara (bisu).
8. Dream High
Drama korea menjadi awal karir akting Bae Suzy, IU, Ok Teachyeon dan Kim Soohyun ini sukses. Dan menjadi awal karir akting mereka. Dream High bercerita tentang enam orang anak SMA Kirin yang memiliki minat tinggi pada musik dan masing-masingnya ingin menjadi penyanyi sukses. Tujuan mereka memang sama, namun jalan mereka untuk bisa mencapai impian sangatlah berbeda. Ia menjadi anak yatim piatu setelah ditinggal ibunya.
Nah itu dia, drama korea bertema sekolah yang paling susah dilupain. Dari Drama yang disebutkan diatas mana nih yang kalian tonton?
Komentar
Posting Komentar